Sunday 18 September 2016

Review Picopad s4+ Si Tablet Murah

Review tablet dari Axioo Picopad s4

Tablet sudah menjadi suatu kebutuhan umum yang wajib dimiliki oleh kalangan masyarakat. Terlebih bagi mereka yang bekerja maupun hanya untuk multimedia yang mengedepankan mobilitas serta kinerja tapi tidak ingin
membawa beban berat. Banyak tablet yang beredar di Indonesia dengan hargayang murah hingga yang mahal, namun kebanyakan tidak sebanding dengan apa yang kita butuhkan dengan dana yang kita miliki.

Picopad s4 Plus adalah tablet dengan harga yang terjangkau namun memiliki performa yang sangat baik dan mumpuni. Berikut kenapa saya merekomendasikannya

 
Kelebihan


Penyimpanan dari Axioo Picopad s4+
Kapasitas Penyimpanan di Tablet Axioo Picopad s4+

Tempat penyimpanan yang besar merupakan keunggulan dari Picopad s4 Plus dengan kapasitas penyimpan sebesar 16 GB namun akan menyusut menjadi 11 GB setelah platform android terpasang, namun hal itu masih memanjakan kita  karena tidak perlu pusing untuk menyimpan file maupun foto-foto anda yang berkapasitas besar.

Ram juga tidak kalah dengan ram sebesar 1,5 GB multitasking anda tidak akan terganggu. Cpu Intel bernama SoFIA 3GR yang dibenamkan didalam Tablet Axioo ini sangat membantu dalam menjalankan beberapa aplikasi dan game yang terkesan berat.



Body Picopad s4+
Body dari Picopad s4+

Untuk layar sendiri Picopad s4+ mengusung layar IPS sebesar 7"  dengan resolusi 1024x600, jadi bagi anda yang sering nonton youtube maupun video maka akan terasa nyaman buat mata karena layar dan ketajaman gambar atau video tidak kekecilan.

Selain itu Picopad s4+ menggunakan dual sim card. Untuk mendukung komunikasi didalamnya sudah mendukung 3G dan Wi.Fi 802. 11 b/g/n yang mendukung kecepatan hingga 100Mbps

Kekurangan

Dalam beberapa hal Axioo Picopad s4+ ini masih memiliki kekurangan, salah satunya adalah kita tidak bisa melakukan screenshot alhasil saya harus menggunakan aplikasi dari pihak ketiga untuk melakukannya.


Baterai yang mudah terkuras menjadi salah satu kekurangan dari tablet ini, mungkin karena disematkan hanya sebesar 2800 mAh menjadikan tablet ini gampang lowbat. Selain itu panas yang keluar saat memainkan game 3d sangat menganggu pengguna, apabila panas sudah mencapai puncak tablet ini akan secara otomatis mati dengan sendirinya.

Untuk yang suka berfoto maupun penggila selfie tablet ini tidak saya rekomendasikan karena Picopad s4+ ini hanya memiliki kamera sebesar 5 MP dibelakang dan 2 MP dibagian depan.

Kesimpulan

Tablet Axioo Picopad s4+ sangat cocok bagi pengguna yang hanya ingin bermain game dan menonton youtube atau hal multimedia lainnya di dalam rumah. Dengan harga yang tidak sampai Rp 1.200.000 bagi saya cukup memuaskan karena penggunaannya memang dikhususkan untuk kegiatan multimedia dan penyimpanan data.

Jadi bagi anda yang sama kebutuhannya seperti saya maka saya sangat rekomendasikan Tablet Picopad s4+ dari Axioo. end

0 comments:

Post a Comment

Followers